Jakarta, 21 Oktober 2021 -- Sebagai bank yang akrab dengan lingkungan kampus dan ramah mahasiswa, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) terus mengembangkan pelayanannya terhadap civitas akademika. Kali ini, BNI memberikan pelayanan lengkap untuk perguruan tinggi yang sudah dilayaninya sejak tahun 1963, yaitu Universitas Padjadjaran (UNPAD) Bandung.